Membasuh Muka Dengan Sabun Saat Wudhu

bersuci
Apa hukum membasuh muka dan tangan dengan sabun saat wudhu ?


Jawab : membasuh wajah dan kedua tangan dengan sabun saat wudhu tidak disyariatkankan. itu termasuk perbuatan berlebih-lebihan, padahal Nabi sudah menyatakan, " Binasalah orang-orang yang berlebih-lebihan." Beliau mengucapkan tiga kali. Jika memang ada kotoran yang harus dihilangkan dengan sabun, tidak mengapa wudhu sambil membersihkan kotoran dengan sabun. Tapi jika tidak, memakai sabun saat wudhu termasuk sikap berlebihan dan bid'ah.
(Syaikh Utsaimin, Fatwa Islamiyah, Dar al Wathn).


0 komentar :

Posting Komentar